Dokter

dr. BUDI HARIYANTO, Sp.B

dr. BUDI HARIYANTO, Sp.B

Bedah

Beberapa tindakan yang dilakukan dokter bedah umum antara lain:

  • Memberikan konsultasi, informasi, dan edukasi pada pasien maupun keluarganya terkait penyakit yang diderita.
  • Operasi batu empedu dan usus buntu dengan laparoskopi (minimal invasif) dengan sayatan kecil (1cm).
    Pemeriksaan endoskopi usus besar dan saluran cerna bagian atas (esofagus dan lambung) utk diagnostik maupun skrining keganasan/kanker.
  • Biopsi (pengambilan sampel jaringan) misalnya pada benjolan atau tumor pada bagian tubuh tertentu seperti tulang, kulit, usus, atau kelenjar getah bening.
  • Melakukan terapi dalam bentuk bedah invasif (operasi terbuka) maupun invasif minimal (sayatan kecil atau bahkan tanpa sayatan) beserta penanggulangan komplikasinya. Tindakan bedah dapat bersifat elektif (terjadwal lebih dini), atau emergensi (harus dilakukan sesegera mungkin).
  • Pembedahan pada usus buntu, hernia, mastektomi (pengangkatan payudara), kolektomi (pengangkatan usus besar), pengangkatan kandung empedu, dan amputasi.
  • Bedah emergensi, seperti pada kasus perforasi usus buntu, peritonitis, abses hati, pecahnya varises esofagus, sumbatan usus, komplikasi tukak lambung (perdarahan atau bocor lambung), hernia inkarserata, dan pneumothorax.
  • Manajemen dan perawatan luka termasuk luka bakar, luka infeksi, dan luka pascaoperasi.
  • Melakukan perawatan pasien sebelum, selama, dan setelah prosedur bedah, termasuk merencanakan terapi rehabilitasi kasus bedah

Other Doctors